RSS

Spageti bolognaise

Dari kemaren anak anak udah rikues minta di buatkan sarapan pagi spageti. Makanya pagi ini ibu buatkan. Dan...alhamdulilah yaaaa.... kakak Lala makannya lahap buanget, kalo udah kaya gini bahagia yang tiada terkira bagi seorang ibu melihat anaknya senang, semangat makan....





Resep sausnya ibu ambil dari resep yang ada di kotak spagetiku
Bahan bahannya :
150 gr spageti
1 siung bawang putih cincang halus
1/2 buah bawang bombai cincang halus
50 gr wortel dipotong kotak ( ibu gak pake karena gak punya he..he..)
100 gr daging giling
3 buah tomat
4 sdm saus tomat
3/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1/4 sdt gula pasir
200 ml air
1/2 sdt oregano
1/4 sdt basil
1 sdm minyak untuk menumis
Caranya:
Tumis bawang putih, bawang bombai, masukan daging giling dan wortel tuang air. 
Tambahkan tomat saus tomat, garam merica, gula, oregano dan basil. masak sampai matang.
Siram saus di atas spagetti yang sudah direbus matang dan taburi keju. siap dihidangkan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar