RSS

Oreo Ice Cream Cake


Assalamualaikum

Apa kabar sahabat? InshaaAllah dalam beberapa hari lagi kita ada kedatang tamu istimewa yaitu bulan Ramadhan. Maka dari itu aku sebagai empunya blog ini mohon maaf kepada seluruh sahabat yang pernah berkunjung kesini. Mungkin ada salah dalam aku menulis atau lainhal yang kurang berkenan dihati sahabat semua.
InshaaAllah puasa kita tahun ini diterima oleh Allah, amin ya robbil alamin...

Nah kembali cerita tentang postingan aku kali ini. Ini adalah oreo ice cream cake. Buatnya terinspirasi dari acara urban cooking yang aku tonton di asian food chanel. Saat chef Yuda mendemo kan cara membuat cake ini, aku langsung teringat anak anak. Dibuatkan sebagai cemilan menemani mereka belajar, pastilah mereka senang. Maka begitu acara selesai aku langsung eksekusi di dapur. Karena gak sempat catet resepnya, maka aku kira kira aja. Sebenarnya gak susah sih... chef Yuda membuat ice creamnya dari krim kental yang di kocok sedang untuk cakenya gak ada penjelasan. Hanya dikatakan satu buat cake siap jadi potong 2.


Aku yang selalu kepo dengan sesuatu jenis masakan memcoba membuatnya dengan cara dan bahan yang tersedia dirumah.
Meski aku membuatnya dengan cara yang simpel, hasilnya enak banget. Gak anak anak yang suka, suami juga suka. Satu loyang kecil yang buat habis hanya dalam waktu satu jam dan.... seisi rumah minta dibuatkan lagi. Jadilah selama 2 hari berturut turut aku membuat oreo ice cream cake. Sudah kaya yang jualan aja rasanya.... laris manis... laris manis he..he...

Oreo oce cream cake

Bahan:
Satu buah cake coklat ukuran 10x20x4 cm. Bisa menggunakan cake coklat apa saja. Aku pake brownies kukus

200 gr whip cream
400 ml susu UHT dingin
1 bungkus oreo, buang creamnya dan hancurkan

Caranya:
1. Belah memanjang cake. Letakan satu bagian cake diloyang ukuran 10x20x7cm sisihkan.
2. Kocok whip cream cair dengan susu uhy dingin (harus dingin ya sob..) hingga kenyal
3. Tuang sebagian whip cream yang telah dikocok diatas cake yang telah ditata diloyang. Ratakan. Tabur sebagian oreo diatas cream.
4. Letakan sisa cake diatas taburan oreo. Lanjutkan dengan pemberi sisa whip cream dan taburi lagi sisi oreo.
5. Masukan freezer hingga beku.
6. Setelah beku keluarkan cake. Dan siap dihidangkan.

Selamat mencoba.
Semoga bermanfaat. 
Wassalam

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar